Tuesday, December 07, 2010

Kota Warna Warni

The Most Colorful Towns 1
Berbicara soal daerah yang cukup colorful alias warna warni, cuman disini tempatnya... berikut rangkuman 10 kota paling colorful di dunia. Cukup jarang ada yg kompak begini, karena itulah letak keunikannya. Kira2 mudah ga ya bikinnya bgini?? apakah ketua RTnya sengaja mengatur2 warna rumah penduduknya ya??? Daripada kelamaan, oke langsung saja ya :

1. Riomaggiore, Liguria, Italy
The Most Colorful Towns 3
adalah satu diantara kota paling menyenangkan di dunia. Riomaggiore seolah seperti disemprot dengan warna warni. Berupa bangunan2 terbuat dari batu2 sedimen yang terbangun di bukit2 hijau dan dipadu dengan kilauan dermaga berwarna hijau kebiruan, secara mengejutkan kota inin sangat populer menjadi tujuan para turis. Atmosfer kota mainan ini memang dibentuk bersama2 oleh penduduknya dan untuk dinikmati bersama.

The Most Colorful Towns 2

2. Willemstad, Curacao, Netherlands Antilles

The Most Colorful Towns 4

Dikembangkan di pertengahan abad 17, arsitektur kolonial belanda yang ada dikota ini mencerminkan semua warna warni tropis. Gerbang masuk pelabuhannya juga ikut menyesuaikan, dilengkapi dengan bangunan tempat tinggal dan komersial yang membentuk spektrum warna tersendiri.

The Most Colorful Towns 5

3. La Boca, Buenos Aires, Argentina

The Most Colorful Towns 6

Merupakan bagian yang paling berwarna warni di ibukota argentina. La Boca adalah nama kelurahan(?) yg dibentuk oleh imigran itali dan dibentuk menyerupai bentuk kota Genoa yg sama2 terletak dipinggir laut. Arsitekturnya, tapi malah menganut arsitektur eropa. La Boca yang artinya dalam bahasa spanyol berarti "Mulut" memang berada di mulut sebuah sungai kecil, yang menambah warna biru diantara warna2 yg mempengaruhi daerah itu yakni : merah -kuning-ijo.

The Most Colorful Towns 7

4. Wroclaw, Poland
The Most Colorful Towns 8

Wroclaw, yang berada di bagian barat daya polandia, adalah kota yg menyenangkan juga. Pusat kotanya berusia berabad2, tepatnya sejak abad 12, dan arsitektur gotiknya yg sudah berumur sejak abad 14 sangat menakjubkan. Seperti negaranya, kota ini terkena pengaruh kuat arsitektur katolik roma.


5. Longyearbyen, Svalbard, Norway
The Most Colorful Towns 9

Ketika kota berada di pulau yang terletak di tengah2 arktik yang putih dingin. Akan sangat dibutuhkan warna warni baik untuk variasi ataupun untuk menyemarakkan warna putih yang cenderung monoton. Rumah2 berwarna terang akan teriluminasi dengan backgrond gunung salju putih berkilauan. Sebagai nusantara yang tidak pernah ditumbuhi berbagai macam tanaman dan bunga, kota yang berwarna warni bisa menjelaskan kita sebagai pengunjung bahwa hidup masih berkembang pesat disana.

6. Nyhavn, Copenhagen, Denmark
The Most Colorful Towns 10

Pada abad ke 17, daerah tepi laut ini masih berbentuk kanal dimana banyak sekali perahu yang singgah di area yang berombak pelan ini. Warna area ini sangat banyak sekali dan dilengkapi pula dengan kota replika yang dibuat dari plastik.Nyhavn yang aslinya selalu berupa kota yang aktif, dan berperan sebagi pusat pelayanan masyarakat seperti kafe, bar, dan restoran.

The Most Colorful Towns 11

7. Guanajuato, Guanajuato, Mexico
The Most Colorful Towns 12

Ditemukan pada 1554, Guanajuato adalah kota kecil yang kaya dengan arsitektur kolonial spanyol. jika namanya di terjemahkan, maka artinya adalah "bukit kodok" dikarenakan kodok di mexico adalah simbol kebijaksanaan, struktur warna pelangi kota ini berada dekat penambangan perak dan dua duanya adalah termasuk situs peninggalan dunia yang sudah diakui oleh UNESCO.

The Most Colorful Towns 13

8. Lima, Peru
The Most Colorful Towns 14

Tidak seperti kota turis, Lima lebih ke arah kota pekerja. Unik karena kotanya merupakan campuran dari berbagai gaya kehidupan mulai dari kemiskinan, tradisi, dan budaya impor, serta berbagai variasi pengembangan budaya lainnya. Lima secara khusus ditandai dengan perbedaan gaya arsitekturnya. gaya Baroq spanyol, Neoklasiknya perancis, dan beberapa bangunan art noveau membuat kotanya sebuah arena untuk memamerkan seni dan warna.


9. Bryggen, Bergen, Norway
The Most Colorful Towns 15

Merupakan Kota bantaran sungai Bergen, atau yang oleh penduduk lokal disebut bryggen, adalah kota kuno berusia 900tahun yang sudah dikenal sejak masa2 pertengahan. Sampai dengan saat ini, bergen adalah pelabuhan dagang internasional . Bangunan pararel dari kayu berbaris sejajar dengan pelabuhan seperti di foto di atas sangat populer sebagai restoran yang letaknya dekat dengan pasar ikan.

10. Jaipur, Rajasthan, India
The Most Colorful Towns 16

Meskipun tidak multi warna, Jaipur merupakan kota unik yang sering disebut "kota pink" karena memancarkan warna pink dimana mana. Dimulai dari bangunan berstruktur besar, sampai dermaga bahkan pasar, terpancar warna pink yang berasal dari material bangunan yang sangat populer di jaipur, yakni batu cadas jaipur yang memang berwarna pink. Kota ini bahkan terlihat lebih memikat dengan gajah2, unta, dan sapi yang kadang2 melewati bangunan2 bernuansa pink ini.

(asr,dxb)

No comments: